Praktisi
medis menyadari sejak ribuan tahun yang lalu bahwa stagnasi racun dalam tubuh
adalah akar penyebab penyakit seperti sakit kepala, nyeri otot, penuaan
dini, depresi dan tekanan darah tinggi.
Penyakit modern kita skarang seperti stres, kecemasan, ketegangan, dan lain-lain
dapat disebabkan oleh penyumbatan dan racun yang umumnya tidak
kita sadari.
Untuk mengobati dan menggapai sumber penyakit ini; praktisi medis menggunakan
perawatan revolusioner seperti akupunktur dan terapi cupping (bekam).
Terapi bekam memang tidak sepopuler akupunktur, padahal sejak 1500 SM terapi ini telah dipraktekkan dalam beragam budaya
di seluruh dunia. Terapi bekam secara garis besar adalah sebuah isapan atau vakum darah
dan getah bening ke permukaan kulit, metode ini dipercaya akan membantu tubuh untuk
mengeluarkan racun tersembunyi, juga meningkatkan sirkulasi darah dan menghilangkan
stagnasi beracun. Saat ini terapi bekam semakin populer sebagai metode alternatif dan holistik
untuk perawatan fisik, masalah kesehatan, emosional dan fisiologis.
Banyak selebriti, termasuk Paris Hilton, Gwyneth Paltrow, Britney
Spears dan yang lainnya, telah mencoba menggunakan cupping (terapi bekam) dalam
eksplorasi mereka sebagai perawatan alami. Di dunia Barat sendiri, pencarian cara penyembuhan cepat atau detoksifikasi cepat telah menerima pemikiran pengobatan alternatif karena hasilnya yang nyata.
Sumber : ezinemark.com
Foto : kaahil.wordpress.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar